oleh

Di Tengah Pandemik Virus Corona, Polsek Barombong Berikan Bantuan Sembako Pada Warga Pra Sejahtera

Barombong – Lintaslima.com Di tengah pandemik virus Corona personil Polsek Barombong membagikan sembako kepada warga pra sejahtera di dusun Cilalang Desa Kanjilo, Kec. Barombong, Senin (03/08 ). Siang.

Kapolsek Barombong Akp Rusdi Rahim Tata didampingi Kanit Provos Iptu Mannan dan Kanit Bimmas Ipda Haryana bersama anggotanya dimasa Pandemi ini tidak tinggal diam untuk bantu meringankan beban hidup warganya.

Hal ini dilakukan agar bisa lebih dekat bersama warganya dengan cara terjun langsung untuk menemui warga prasejahtera sambil memberikan bantuan berupa sembako.

Giat bakti sosial kali ini di laksanakan diwilayah Kec. Barombong dengan menyambangi gubuk nenek Colu dg Caya (75) thn didusun Bilaji desa Kanjilo yang hidup sebatangkara dan kondisi yang memprihatinkan.

Kapolsek Barombong saat di konfirmasi, mengatakan bahwa bakti sosial berbagi rezki kepada warga prasejahtera terus digalakkan utama pada saat pandemi Covid-19 saat ini.

Semoga apa yang dilakukan ini akan mengurangi beban hidup dan kebutuhan warganya yang masih prasejahtera serta akan membawa kebahagiaan tersendiri kepada warga yang di kunjungi, dan bernilai ibadah oleh mata Tuhan yang Maha Esa ucap Akp. Rusdi Tata.

Sumber : Humas Barombong

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *