Tunjukkan Kepedulian Dan Dukungan Moril, Kapolres Jeneponto Besuk Anggota Yang Sakit

Uncategorized9 Dilihat

Jeneponto. Lintaslima. Com. Wujud nyata perhatian pimpinan terhadap anggota kembali ditunjukkan oleh Kapolres Jeneponto AKBP Widi Setiawan, S.I.K., M.I.K. dengan membesuk salah seorang Personel yang tengah sakit. Kegiatan ini berlangsung pada Jumat, 4 Juli 2025 sekitar pukul 13.30 Wita di Lingkungan Balang, Kelurahan Balang Toa Kecamatan Binamu Kabupaten Jeneponto.

Dan anggota yang dibesuk adalah Aipda Ernas G.M., yang saat ini menjabat sebagai SPKT Polsek Binamu. Dalam kunjungan tersebut, Kapolres Jeneponto mengikut sertakan dokter dan Personel Sidokkes Polres Jeneponto untuk melakukan pemeriksaan kesehatan langsung terhadap kondisi yang bersangkutan.

Selain sebagai bentuk empati dan kepedulian, kunjungan ini juga bertujuan untuk memberikan dukungan moril dan motivasi kepada anggota agar tetap semangat dan segera pulih dari sakit yang diderita.

“Kunjungan ini sebagai bentuk kepedulian serta semangat kebersamaan dalam institusi Polri. Kami ingin memastikan bahwa anggota kami yang sakit mendapatkan perhatian, baik secara medis maupun moril,” Ungkap Kapolres Jeneponto.

Suasana penuh kekeluargaan tampak dalam kunjungan tersebut. Aipda Ernas beserta keluarganya menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian dan kunjungan langsung dari pimpinan.

Kegiatan seperti ini diharapkan dapat menjadi pemicu semangat bagi seluruh personel Polres Jeneponto bahwa kebersamaan dan rasa peduli adalah bagian penting dalam membangun soliditas internal serta pelayanan terbaik kepada masyarakat.


(Humas Polres Jeneponto).*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *